8 Makanan Yang Dapat Cegah Terkena Stroke

Sangat baik untuk mengetahui makanan-makanan yang mempunyai khasiat tertentu untuk mencegah atau menaggulangi suatu penyakit. Kali ini kita akan membahas makanan-makanan yang sangat baik untuk mencegah atau menanggulangi. Jika makanan tersebut dapat mencegah atau menanggulangi suatu penyakit, dalam  hal ini penyakit stroke, maka berarti makanan tersebut juga bermanfaat untuk menghambat bahkan bisa mengurangi keparahan dari penyakit stroke tersebut.

Bisa jadi makanan yang kita suka itu bermanfaat untuk kesehatan kita, khususnya resiko terkena stroke. Kita tengok saja :

1. Kacang-Kacangan

Siapa yang tak suka dengan kacang-kacangan. Tahukah anda bahwa di samping enak untuk dimakan, kacang-kacangan ini diklaim oleh para peneliti dapat mengurangi resiko terkena stroke hingga 20% lho. Sebabnya adalah karena kacang-kacangan banyak mengandung asam folat.
Siapa yang tak suka dengan kacang-kacangan. Tahukah anda bahwa di samping enak untuk dimakan, kacang-kacangan ini diklaim oleh para peneliti dapat mengurangi resiko terkena stroke hingga 20% lho. Sebabnya adalah karena kacang-kacangan banyak mengandung asam folat.

2. Buah Jeruk. (Citrus)

Buah ini mengandung Vitamin C dan Kalium yang cukup besar. Para peneliti mengatakan bahwa buah citrus dan sejenisnya ini jika dikonsumsi 2 hingga 4 buah per harinya dapat menurunkan resiko terkena stroke iskemik yang diakibatkan oleh penyumbatan pembuluh darah ke otak hingga 19%.
Buah ini mengandung Vitamin C dan Kalium yang cukup besar. Para peneliti mengatakan bahwa buah citrus dan sejenisnya ini jika dikonsumsi 2 hingga 4 buah per harinya dapat menurunkan resiko terkena stroke iskemik yang diakibatkan oleh penyumbatan pembuluh darah ke otak hingga 19%.

3. Pisang

Pisang sangat mudah didapatkan. Harganyapun tidak seperti buah lainnya, lebih banyak murahnya. Namun jangan remehkan khasiat dari buah pisang. Pisang sangat kaya kandungan kaliumnya. Health Profesionals Follow-Up Study menyatakan, orang yang mengkonsumsi pisang sembilan porsi per hari ternyata 38% lebih rendah mendapat resiko penyakit stroke dibandingkan mereka yang mengkonsumsinya lebih sedikit.
Pisang sangat mudah didapatkan. Harganyapun tidak seperti buah lainnya, lebih banyak murahnya. Namun jangan remehkan khasiat dari buah pisang. Pisang sangat kaya kandungan kaliumnya. Health Profesionals Follow-Up Study menyatakan, orang yang mengkonsumsi pisang sembilan porsi per hari ternyata 38% lebih rendah mendapat resiko penyakit stroke dibandingkan mereka yang mengkonsumsinya lebih sedikit.

4. Kedelai

Kita sering mengkonsumsi yang satu ini, terkadang sudah bermetamorfosa menjadi wujud yang lain seperti tahu, tempe, dan susu (susu kedelai). Kacang yang satu ini benar-benar bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Begitu banyak manfaat yang ada di dalamnya. Dan salah satunya adalah dapat menurunkan resiko terkena stroke. Karena kedelai dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL) hingga 28%.
Kita sering mengkonsumsi yang satu ini, terkadang sudah bermetamorfosa menjadi wujud yang lain seperti tahu, tempe, dan susu (susu kedelai). Kacang yang satu ini benar-benar bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Begitu banyak manfaat yang ada di dalamnya. Dan salah satunya adalah dapat menurunkan resiko terkena stroke. Karena kedelai dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL) hingga 28%.

5. Apel

Buah yang satu ini memang luar biasa. Saking luar biasanya orang barat sono bilang “An apple every day, will not make us go to the doctor“ (Sebutir apel tiap hari, tidak akan membuat kita pergi ke dokter). Kehebatan khasiat dari buah apel ini karena kandungan quercetin – nya. Yang mana zat ini sangat ampuh dalam mengatasi terjadinya inflamasi (peradangan), di mana hal ini berhubungan erat sekali bahwa pengerasan pembuluh darah sering terjadi akibat adanya inflamasi.
Buah yang satu ini memang luar biasa. Saking luar biasanya orang barat sono bilang “An apple every day, will not make us go to the doctor“ (Sebutir apel tiap hari, tidak akan membuat kita pergi ke dokter). Kehebatan khasiat dari buah apel ini karena kandungan quercetin – nya. Yang mana zat ini sangat ampuh dalam mengatasi terjadinya inflamasi (peradangan), di mana hal ini berhubungan erat sekali bahwa pengerasan pembuluh darah sering terjadi akibat adanya inflamasi.

6. Tomat

Siapa yang tak kenal dengan buah yang satu ini. Buah ini bisa dibilang multiguna. Bisa dikonsumsi dengan berbagai macam tujuan. Dari untuk lalapan, untuk sambal, untuk jus, untuk campuran kuah aseman, sampai untuk kecantikan wajah. Dan yang tak kalah mengagetkannya adalah ternyata buah tomat ini juga sangat berguna untuk mencegah penyakit stroke, penyakit yang menghantui setiap orang, karena ia merupakan penyakit pembunuh nomer 1 di Indonesia. Untuk informasi saja, berikut admin sajikan pendapat dari beberapa ahli kesehatan
Siapa yang tak kenal dengan buah yang satu ini. Buah ini bisa dibilang multiguna. Bisa dikonsumsi dengan berbagai macam tujuan. Dari untuk lalapan, untuk sambal, untuk jus, untuk campuran kuah aseman, sampai untuk kecantikan wajah. Dan yang tak kalah mengagetkannya adalah ternyata buah tomat ini juga sangat berguna untuk mencegah penyakit stroke, penyakit yang menghantui setiap orang, karena ia merupakan penyakit pembunuh nomer 1 di Indonesia. Untuk informasi saja, berikut admin sajikan pendapat dari beberapa ahli kesehatan.

Prof. Asim K. Duttaroy BS MS Ph.D., DSc FICN,  Professor of Nutrition at the Institute for Nutrition Research, University of Oslo. Dia menyatakan yang intinya adalah, bahwa jika kita mengkonsumsi tomat beserta bijinya, maka dapat mengurangi terjadinya penggumpalan darah yang terjadi dalam tubuh kita sebanyak 72%. Yang berarti dapat kita dapat mengurangi resiko terkena penyakit stroke.

The Rowett Institute for Nutrition and Health ; pusat penelitian untuk studi makanan dan gizi, yang terletak di Aberdeen, Skotlandia. Juga menyatakan hal yang kurang lebih sama dengan apa yang telah disampaikan oleh Prof. Asim K. Duttaroy, bahwa biji tomat dapat mencegah terjadinya penyakit stroke.

Jouni Karppi, University of Eastern Finland, UEF – School of Medicine menyatakan bahwa lycopene dapat mencegah peradangan dan pembekuan darah, dan diyakini proses ini lebih baik dibandingkan dengan antioksidan lain. Dan sumber dari lycopene yang terbaik itu ada dalam buah tomat.

7. Krokot

Tanaman yang satu ini tidak main-main. Belum lama tanaman ini dinobatkan sebagai prioritas WHO sebagai tanaman obat dunia. Jika kita mengkonsumsi krokot dengan kadar yang secukupnya diklaim dapat mencegah terkena resiko penyakit stroke. Hal ini disebabkan kandungan asam lemak Omega-3 yang ada pada krokot yang cukup banyak, di mana zat ini memiliki  kemampuan melindungi tubuh kita dari penyakit stroke dan jantung. Sebagai catatan ; bagi penderita kencing batu dianjurkan untuk menghindari konsumsi krokot ini, karena kandungan Asam Oktalat yang ada padanya. Di mana Asam Oktalat ini dapat mengkristal dalam saluran kemih pada beberapa orang.
Tanaman yang satu ini tidak main-main. Belum lama tanaman ini dinobatkan sebagai prioritas WHO sebagai tanaman obat dunia. Jika kita mengkonsumsi krokot dengan kadar yang secukupnya diklaim dapat mencegah terkena resiko penyakit stroke. Hal ini disebabkan kandungan asam lemak Omega-3 yang ada pada krokot yang cukup banyak, di mana zat ini memiliki  kemampuan melindungi tubuh kita dari penyakit stroke dan jantung. Sebagai catatan ; bagi penderita kencing batu dianjurkan untuk menghindari konsumsi krokot ini, karena kandungan Asam Oktalat yang ada padanya. Di mana Asam Oktalat ini dapat mengkristal dalam saluran kemih pada beberapa orang.

8. Ikan

Ikan, siapa yang tak suka? Hampir setiap orang bisa dipastikan suka akan ikan. Ikan merupakan salah satu sumber terbaik protein dan nutrisi lainnya. Ikan khususnya ikan salmon memiliki kandungan Omega-3 yang sangat tinggi, dan ini sangat baik untuk dikonsumsi agar bisa mengurangi resiko penyakit khususnya stroke. The American Health Association menyarankan untuk mengkonsumsi ikan khususnya ikan Salmon setidaknya dua kali dalam seminggu agar terjauh dari resiko penyakit jantung dan stroke.
Ikan, siapa yang tak suka? Hampir setiap orang bisa dipastikan suka akan ikan. Ikan merupakan salah satu sumber terbaik protein dan nutrisi lainnya. Ikan khususnya ikan salmon memiliki kandungan Omega-3 yang sangat tinggi, dan ini sangat baik untuk dikonsumsi agar bisa mengurangi resiko penyakit khususnya stroke. The American Health Association menyarankan untuk mengkonsumsi ikan khususnya ikan Salmon setidaknya dua kali dalam seminggu agar terjauh dari resiko penyakit jantung dan stroke.
8 Makanan Yang Dapat Cegah Terkena Stroke | Pintu Sehat21 | 5

0 komentar:

Posting Komentar