Tafsir Mimpi Tentang Warna Hitam

Ada banyak pengalaman tentang mimpi. Mungkin anda pernah membaca tentang kontroversi, apakah mimpi kita itu berwarna atau hitam putih. Di bawah ini ada sebuah kisah tentang tafsiran mimpi melihat warna hitam. Jika dalam mimpi kita melihat sesuatu dan dalam pikiran kita mengatakan (dalam mimpi) bahwa sesuatu yang kita lihat itu berwarna hitam, maka mimpi tersebut dapat dikatakan berwarna (kayak TV aja, ada yang hitam putih dan ada yang berwarna, hehehe).  Mimpi dapat dikatakan mempunyai tafsiran tertentu jika mempunyai syarat-syarat. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang mimpi yang mempunyai tafsiran tertentu dapat dibaca di sini.
Ada banyak pengalaman tentang mimpi. Mungkin anda pernah membaca tentang kontroversi, apakah mimpi kita itu berwarna atau hitam putih. Di bawah ini ada sebuah kisah tentang tafsiran mimpi melihat warna hitam. Jika dalam mimpi kita melihat sesuatu dan dalam pikiran kita mengatakan (dalam mimpi) bahwa sesuatu yang kita lihat itu berwarna hitam, maka mimpi tersebut dapat dikatakan berwarna (kayak TV aja, ada yang hitam putih dan ada yang berwarna, hehehe).

Mimpi dapat dikatakan mempunyai tafsiran tertentu jika mempunyai syarat-syarat. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang mimpi yang mempunyai tafsiran tertentu dapat dibaca di sini. 

Berikut adalah kisah tentang penafsiran mimpi warna hitam ;

Tersebutlah, seorang lelaki datang kepada Imam Muhammad bin Sirin.
_ Saya telah melamar seorang perempuan. Dan ketika saya tidur, mimpi melihatnya hitam dan cebol”, kata lelaki itu.
+ “Teruskan dan kawini dia”, jawab Ibnu Sirin. “Hitam artinya wanita itu kaya dan disegani, sedang cebol artinya wanita itu pendek umur” lanjutnya.

Dalam pada itu, lelaki itu datang pada wanita yang pernah dilamarnya, serta langsung mengawininya. Ternyata benar, hanya beberapa hari saja, wanita itu meninggal dunia, yang akhirnya lelaki itu mendapat warisan yang begitu banyak darinya.

Ada juga kisah lain yang masih erat dengan warna hitam. Berikut kisahnya :

Diriwayatkan ada seorang lelaki yang datang menanyakan mimpinya kepada Imam Muhammad bin Sirin.
_ “Bapak Kyai”, katanya. “Sepertinya saya diikat dengan tali yang warnanya hitam oleh anak saya”.
+ “Ini anak yang diberkati. Dialah yang melunasi hutang-hutangmu, dialah yang melindungimu dari segala tempaan hidup, dialah yang mengatur pembelanjaanmu, dan dia juga yang memegang semua urusanmu, karena”, lanjut Ibnu Sirin, “Setiap yang hitam adalah tanda ketinggian” ....”Demi Allah dan Wallahu a’lam”.

Sumber : "Tafsir Mimpi" Ibnu Sirin
Tafsir Mimpi Tentang Warna Hitam | Pintu Sehat21 | 5