Bermimpi mendatangi dan membongkar sebuah kuburan mungkin hal biasa dan tak akan menarik untuk dibahas. Tapi apa penafsirannya, jika kuburan yang dibongkar tersebut adalah kuburan Rasulullah saw.? Di bawah ini ada sebuah kisah, yang terjadi ratusan tahun lalu, di mana ada seorang yang bermimpi membongkar kuburan Rasulullah saw. Yuk kita simak kisahnya.
Alkisah ada seorang santri yang usianya masih remaja menghadap kepada sang guru. Santri tersebut risau dan gelisah tentang mimpinya tersebut. Kepada sang guru ia menceritakan tentang mimpinya, dimana dia dalam mimpinya tersebut mendatangi kuburan Nabi Muhammad saw, kemudian membongkarnya.
Setelah mendengarkan cerita sang murid, guru itu kemudian menjawab, “Jika mimpimu itu benar, Nak ......, itu pertanda engkau akan mengikuti jejak Rasulullah saw, dan mampu menggali syari’at-syari’at yang pernah diajarkanya”.
Ternyata memang benar apa yang dikatakan oleh sang guru tersebut. Santri tersebut kemudian menjadi salah satu ulama terbesar yang dimiliki oleh umat Islam, dan dikenal sampai sekarang. Santri tersebut kemudian dikenal dengan nama Imam Abu Hanifah, (pendiri Madzhab Hanafi)
Baca juga ;
0 komentar:
Posting Komentar