Mimpi tentang Matahari
Menandakan jabatan (kerajaan) atau juga ayah ibu. Mimpi memegang
matahari lalu memilinnya mempunyai tafsir akan memperoleh jabatan penting. Dengan
syarat, matahari itu bersih dan bersinar. Demikian juga melihat sinar dan
cahanya ; Kerajaan besar dan kekuasaan. Dan jika melihatnya terjadi gerhana
atau ada yang cacat ; Perubahan kekuasaan yang terjadi di daerah yang dilihat. Atau
hal-hal yang akan dialami oleh Bapak dan Ibunya. Dengan catatan dalam mimpi itu
tidak ada sesuatu yang menunjukkan kerajaan.
Mimpi merobohkannya ; Perubahan kekuasaan atau hal yang akan
dialami oleh kedua orang tua. Melihatnya terbit di dalam rumah secara khusus ;
Akan kawin, jika masih bujangan. Jika tidak (sudah beristri) ; Kekuasaan dan
standard hidup yang diperoleh dari seorang penguasa. Melihat awan, atau yang lain
sehingga menutupi matahari ; Sakit. Atau keresahan yang ada hubungannya dengan kekuasaan
yang dipangku. Atau mungkin yang akan menimpa salah satu kedua orang tuanya.
Diriwayatkan, ada seorang lelaki datang kepada Ja’far bin
Shodiq ra “Saya mimpi melihat matahari terbit dari dalam tubuh saya”, kata laki-laki
itu. Jawab Ja’far, “Kau akan memperoleh urusan besar dan sebuah kekuasaan yang membuatmu
disegani ............... yang kesemuanya itu datang dari seorang penguasa,
serta jangan lupa, kau akan memperoleh keuntungan duniawi yang begitu banyak”.
Datang juga lelaki yang lain seraya menanyakan mimpinya kepada
Ja’far, “mimpi saya begini, seakan-akan matahari nampak di bawah telapak kaki
saya, dan ....... hanya begitu”, ujar lelaki itu santai. Kata Ja’far “Penghasilan
ekonomimu adalah dari padi dan jagung yang diinjak kakimu, dan jangan lupa,
semua itu datangnya dari pemerintah, dan kaupun akan beroleh kemanfaatan dari
padanya”.
Mimpi tentang Bulan
Berarti seorang Patih (wakil dari seorang Raja), kadang
menunjukkan istri dan kadang juga menunjukkan anak yang bagus. Mimpi memiliki atau meraihnya ; Punya andil dengan urusan
patuh. Gerhana Bulan, Bulan tertutup warna merah atau tertutup kegelapan ; Ada
perubahan pada orang-orang yang dinisbatkan pada Bulan. Melihat Bulan dalam pangkuan
atau membawanya dengan tangan ; Anak yang menguntungkan. Melihat Bulan ada di dalam
rumah atau tempat tidur ; Seorang istri yang cantik secantik rembulan yang terlihat.
Jika yang mimpi itu adalah orang perempuan ; Diperistri oleh lelaki tampan. Melihat
Bulan sabit, namun tidak di awal bulan ; Menghadap kepada orang besar (raja), kepada
anak, anak yang pergi akan datang. Atau juga ada urusan baru.
sumber : Ibnu Sirin dalam kitab beliau yang berjudul "Tafsir Mimpi"